HuaweiSamsungSMARTPHONExiaomi

4 Rekomendasi Android Layar Lipat Terbaik, Bulan Ini!!

Rekomendasi Android Layar Lipat Terbaik, Bulan Ini – Perkembangan zaman diikuti dengan semakin berkembangnya teknologi terlebih pada produk ponsel yang  terus memberikan inovasi-inovasi baru, memberikan kecanggihan, dan desain-desain menarik yang sayang sekali untuk dilewatkan. Perkembangan ponsel dari yang awalnya hanya bisa digunakan untuk telepon dan sms saja, berkembang dengan menambahkan kecanggihan sehingga ponsel bisa digunakan untuk browsing internet, kemudian berkembang lagi menjadi ponsel pintar atau yang lebih sering disebut smartphone, smartphone ini hadir dengan fitur dan keberfungsian yang lebih canggih mencakup fitur-fitur yang bisa membantu penggunanya dalam melakukan pekerjaan ataupun aktifitas digital lainnya seperti bisa digunakan untuk browsing, bermain sosmed, membuat dokumen, dan lain sebagainya.

Perkembangan ini juga tak lepas dari perkembangan bentuk desain body ponsel itu sendiri, awalnya ponsel hadir dengan dengan layar dan keypad, berkembang menjadi ponsel dengan kemampuan layar sentuh, kemudian seolah tak kehabisan ide para produsen ponsel khususnya smartphone kembali mengembangkan produk ponsel menjadi lebih kekinian lagi seperti yang sedang ramai diperbincangkan dan diincar konsumen yaitu smartphone yang layarnya bisa dilipat, khususnya pada ponsel android. Dengan desain yang kekinian tentu saja android layar lipat memberikan daya tarik tersendiri dan menjadi incaran bagi pencinta ponsel android.

Nah, pada artikel kali ini saya akan memberikan rekomendasi android layar lipat terbaik apa saja yang bisa anda jadikan pilihan. Baca artikel ini sampai selesai yaa!!

Baca Juga: Spesifikasi Android Lipat Xiaomi Mi Mix Flod 2021

Rekomendasi Android Layar Lipat Terbaik, Bulan Ini

Berikut rekomendasi android layar lipat terbaik bulan ini yang sayang sekali untuk anda lewatkan:

1.      Android Layar Lipat Samsung Galaxy Z Flod 2

Samsung Fold 2

Seolah tidak pernah kehabisan ide baru, samsung hadir dengan varian smartphone canggih yang layar smartphonenya bisa dilipat. Smartphone android layar lipat yang satu ini hadir dengan layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 7.6 inci secara keseluruhan dan layar depan berukuran 6,2 inci, ditenagai oleh chipset snapdragin 865+, untuk RAMnya smartphone ini memberikan RAM LPDDR5 12 GB yang merupakan ukuran RAM yang sangat besar untuk produk samsung. Untuk memori internalnya smarphone ini dibekali dengan 2 varian memori yaitu sebesar 256 GB serta 512 GB. Smartphone ini memberikan performa yang lancar.

Baca Juga:   Yuk Cek Nokia Smartphone Terbaru!!

Seperti yang kita ketahui samsung memberikan kualitas kamera terbaik pada tiap produk ponselnya, termasuk juga pada smartphone Samsung Galaxy Z Flod 2 ini, dibekali 5 kamera dengan kamera cover dan kamera dalam beresolusi 10 MP f 2/2, untuk 3 kamera lainnya yang merupakan kamera belakang ada kamera wide f 1/8, ultrawide f 2/2, serta kamera telephoto f 2/4 yang masing-masingnya memiliki resolusi kamera sebesar 12 MP tentunya akan memberikan hasil foto yang bagus untuk anda.

Smartphone ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4500 mAh support fast charging 25 watt. Untuk proses pengisian daya baterai, samsung mengklaim bahwa waktu yang dibutuhkan untuk pengisian baterai Samsung Galaxy Z Flod 2  ini akan berkisar 60-70 menit dengan pemakaian screen on time sekitar 7-8 jam.

2.      Android Layar Lipat Xiaomi Mi Mix Flod

Android Lipat Xiaomi

Smartphone android layar lipat ini resmi diluncurkan dalam acara mega launch yang diadakan pada 30 maret 2021, hadir dengan ukuran layar sebesar 8.01 inci dengan rasio 4:3, dari segi ukuran Mi Mix Flod ini seukuran dengan tablet. Pada smartphone ini xiaomi memberikan engsel berbentuk U yang diklaim lebih ringan 27% dibanding engsel yang biasa dipakai oleh smarphone lipat lainnya. Mi Mix Flod ini juga menggunakan panel AMOLED yang mendukung HDR 10+ dan mendukung dobly vision, selain itu smartphone ini juga memberikan akurasi warna yang sangat luar biasa dengan ruang warna DCI-P3. Untuk kecerahan layarnya xiaomi memberikan tingkat kecerahan mulai dari 600 nits hingga tingkat kecerahan tertinggi yaitu 900 nits.

Baca Juga:   Cara Mengunduh Foto Dan Video Dari Status Whatsapp Ke Smartphone

Layar eksternal android layar lipat Mi Mix Flod berukuran 6,52 inci beresolusi 840×2.520 piksel dengan panel AMOLED. Smartphone android layar lipat Mi Mix Flod ini ditenagai dengan chipset qualcom SM8350 snapdragon 888, hadir dalam sistem operasi Android 10 + MIUI 12, lainnya terdapat 2 pilihan RAM yaitu sebsar 12 GB atau 16 GB, untuk memori internalnya juga hadir dalam 2 varian 126 GB atau 512 GB namun tidak menyediakan slot untuk MicroSD. Sehingga smarphone ini hadir dalam 3 varian kapasitas memori yaitu 12/256GB, 12/512GB, 16/512GB. Smartphone ini dibekali 2 SIM dan juga telah support dengan jaringan 5G.

Pada bagian kamernya, smartphone android layar lipat Mi Mix Flod ini dibekali dengan 3 kamera belakang, 1 kamera depan dan menerapkan teknologi lensa canggih seperti Liquit Lens. Untuk resolusi lensa, lensa utamanya beresolusi sebesar 108 MP, selain kamera utama pada kamera belakangnya xiaomi juga menghadirkan kamera ultra wide angle dengan resolusi kamera sebesar 13 MP, serta kamera telefoto sebesar 8 MP. Sedangkan pada kamera depan smarphone ini dibekali dengan kamera beresolusi 20 MP. Baterai yang digunakan smartphone ini adalah baterai berjenis Li-Po non-removeable berkapasitas 5.020 mAh dan telah support fast charging.

3.      Android Layar Lipat Samsung Galaxy Z Flip

WhatsApp Image 2021 07 02 at 11.05.47 2
Foto: Samsung

Masih dengan produk samsung yang hadir dengan varian smartphone android layar lipat lainnya yaitu Samsung Galaxy Flip Z yang rilis pada bulan februari 2020. Smartphone yang satu ini hadir dengan layar utama Dynamic AMOLED berukuran 6.7 inci, ditenagai dengan chipset qualcom SM8150 snapdragon 855+, untuk RAM-nya smartphone ini memberikan RAM 8 GB yang merupakan ukuran RAM yang cukup besar untuk produk samsung. Smartphone ini dibekali dengan memori internal sebesar 256 GB. Samsung Galaxy Z Flip hadir dengan sistem operasi android 10, support jaringan LTE, memiliki single nano SIM dan single eSIM, serta dilengkapi dengan sensor sidik jari

Baca Juga:   inilah Aplikasi Edit Foto yang Layak Kamu Instal di Smartphone-mu, Foto Jadi Auto-esthetic.

Seperti yang kita ketahui samsung memberikan kualitas kamera terbaik pada tiap produk ponselnya, termasuk juga pada smartphone samsung Galaxy Z Flip ini, dibekali 3 kamera dengan resolusi kamera belakang sebesar 12 MP + 12 MP dan kamera depan sebesar 10 MP akan memberikan hasil foto yang bagus untuk anda. Smartphone ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 3300 mAh serta telah support fast charging 15 watt

4.      Android Layar Lipat Huawei Mate Xs

WhatsApp Image 2021 08 12 at 20.56.10

Tak ketinggalan dari brand ponsel lainnya Huawei juga memproduksi smartphone android layar lipat yang diberi nama Huawei Mate Xs, produk smartphone ini dirilis pada bulan Februari 2020. Hadir dengan layar sebesar 8 inci untuk layar terbuka, 6.6 inci untuk bagian depan layar dan pada bagian belakang sebesar 6.38 inci. Ditenagai chipset Kirin 990, Sistem operasi yang digunakan oleh Huawei Mate Xs adalah EMUI 10.0.1 yang merupakan android 10. Memiliki RAM sebesar 8 GB dan ROM sebesar 512 GB. Smartphone ini juga dilengkapi dengan dukungan slot SIM card untuk memori eksternal yang support hingga 256 GB.

Selain itu smartphone ini juga dilengkapi dengan 3 kamera dengan masing-masing kamera memiliki resolusi sebesar 40 MP wide, 16 MP ultrawide, serta 8 MP telephoto, kamera belakangnya sekaligus menjadi kamera selfie. Fitur lainnya smartphone ini dilengkapi dengan sensor sidik jadi serta untuk baterainya, Huawei Mate Xs dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4.800 mAh dan memberikan support fast charging 55 watt

Itulah beberapa jagoan Android Layar Lipat terbaik, bulan ini yang bisa anda jadikan pilihan. Semoga artikel ini memberikan informasi yang anda butuhkan. Sekian, terimakasih telah singgah di laman ini J

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button